Rabu

ANAK TIDAK KECANDUAN PS | TIPS UNTUK BUNDA DAN SI KECIL

Berikut ini tipsnya ya spesial dari Rumah Islami agar anak tidak kecanduan playstation PS:)
  • Berikan Teladan

Sikap orangtua akan ditiru anak, sebaiknya orangtua lebih dulu menentukan batasan bagi dirinya sendiri sebelum membuat batasan bagi anaknya. Misalnya, orangtua memainkan PS diwaktu senggang dan bersama dengan keluarganya.

  • Hindari PS sebagai Pengasuh

Jangan sekali-kali orangtua merasa PS adalah pengasuh anaknya, berikan aktivitas positif bagi anaknya seperti kursus, olahraga, membantu memasak, membantu membersihkan kamar tiidurnya, dan sebagainya.

  • Buat Jadwal

Ajak anaknya bersama-sama membuat jadwal kegiatan pulang sekolah. Yang penting beri batasan waktu untuk bermain.

  • Diskusikan Adegan

Ajaklah anak membahas kata-kata kasar yang diucapkan patut ditiru? Apakah prilaku yang kasar layak dicontoh? Apakah setiap masalah harus diselesaikan dengan berkelahi? Diskusikan dan bandingkan nilai-nilai yang ada dalam permainan dengan nilai agama dan etika kehidupan sehari-hari.

Pengaruh buruk jika kecanduan PS bagi si anak bukan saja malas beradaptasi dengan lingkungan, juga membuat anak malas melakukan rutinitas dan kewajibannya sehari-hari, seperti belajar dan mengerjakan pekerjaan rumah.

0 komentar:

Posting Komentar

Terima Kasih Atas Komentarnya Ya. Mampir Kembali :)

Related Posts with Thumbnails