Senin

TIPS PENDIDIKAN KELUARGA: CARA MEMUPUK MOTIVASI SEMANGAT BELAJAR ANAK SEJAK DINI AGAR BERPRESTASI

Kadang menyaksikan anak-anak yang malas sekolah, enggan mengerjakan PR atau kehilangan kepedulian terhadap teman-teman sebaya di sekolah, bahkan orang tua dibuatnya was-was. Padahal, banyak jalan yang bisa dilakukan untuk memupuk semangat belajar bagi anak. Berikut beberapa tips untuk menumbuhkan semangat belajar anak :

  • Memberikan motivasi. Semakin kuat motivasi, aanak akan bertambah semangat dalam belajar.
  • Menjelaskan tujuan belajar. Tujuan bisa memberi arah atau jalan apa yang hendak dicapai. Apabila anak sudah mengetahui tujuan belajar, maka anak akan tekun dalam belajar.
  • Menjelaskan manfaat belajar. Dalam menjelaskan manfaat belajar dapat dihubungkan dengan kehidupan sehari-hari. Dengan memberikan contoh nyata yang ada disekitar anak.
  • Memberikan kesempatan untuk belajar. Seperti orang tua dapat mengajak anaknya berkunjung ke perpustakaan atau toko buku.
  • Memciptakan suasana bersaing atau berlomba berprestasi yang sehat dan baik. Persingan bisa dengan diri sendiri atau orang lain.
  • Mencukupi saran belajar yang disesuaikan dengan tingkat kebutuhan anak karena tiap anak berbeda-beda kebutuhannya.
  • Memberikan contoh sehingga anak akan bergairah dalam belajarnya apabila sering melihat orangtuanya sedang belajar atau membaca.
  • Memberikan hadiah agar anak bersemangat dalam belajar dan berhasil dengan baik. Hadiah dapat berupa materi, kasih sayang atau pujian.


0 komentar:

Posting Komentar

Terima Kasih Atas Komentarnya Ya. Mampir Kembali :)

Related Posts with Thumbnails